
Saturday, October 15, 2016
at
9:34 PM
|
Filmnya awalnya agak aneh tapi belakangan jadi seru walau agak ketebak sih ceritanya. Makanya ratingnya standard aja Kali ya. Ini film agak berkhayal sih dan agak susah ngerti juga hehe. Jadi ceritanya soal seorang anak yg emang agak aneh trus dia tinggal di sebuah sekolah yg juga agak aneh. Isinya org2 aneh cuma anak kecil semua. Ada yg bs terbang, ada yg bisa angkat beban berat, ada yg bisa menumbuhkan sesuatu, ada di kembar yg serem, ada yg kepalanya punya mulut besar dengan Gigi tajam. Tapi semuanya hanya anak kecil yg masih harus diatur dan diasuh.
Adalah miss perigine yg jadi pengasuh mereka. Namanya imbrin. Nah ternyata bukan cuma dia, banyak di tempat lain. Mereka menciptakan loop atau lingkaran untuk mereka hidup. Jadi klo bagi org Dunia mereka tuh udh meninggal berpuluh2 tahun Lalu tp kenyataannya mereka tetep bisa hidup dengan mengulang peristiwa terakhir yg menghancurkan atau menghilangkan mereka dari Dunia.
seperti film2 biasanya, pasti ada kasusnya. Nah kalau disini musuhnya sebenernya makhluk sejenis mereka sendiri yang ingin hidup kekal. Jadi mereka melakukan penelitian. Namun gagal. Dan malah membuat mereka berubah menjadi monster. Lalu mereka menemukan kalau mereka bisa balik lagi dengan memakan mata anak2 yg dilindungi oleh imbrin. Habislah anak2 sehingga para imbrin harus mengubah-ubah loop nya agar aman.
anak yg diceritakan di awal punya bakal khusus untuk bisa melihat monster yg belum berubah jadi manusia lagi. Tapi anak itu udh bertambah tua dan akhirnya dibunuh oleh si monster. dia sudah mendelegasikan cerita dan kemampuannya pada cucunya. Dia lah yg menjadi pahlawan dalam film ini dan membantu untuk mengalahkan si musuhnya.
Yg keren Adalah Cara berpikirnya. Bagaimana mereka bisa melewati loop dan loop agar bisa bertemu lagi. Bertemu siapa?cewek yg Dulu disukai kakeknya. Ga kreatif ya dan menurut ginger cewek nya kurang menarik hehe.
So, bolehlah untuk mengasah otak yaak nonton ini.
Posted by
Fronita
Labels:
Film

